Postingan Terunggul Hari Ini

4 Pilihan Dalam Berkehidupan

4 pilihan dalam berkehidupan : Ada 4 Pilihan dalam berkehidupan, kamu bisa pilih salah satunya, atau lebih dari itu : 1. Dengan kedudukan Ja...

Sugesti Pikiran-2 : Pandangan Orang Lain Itu Penting, Tidak Sih? Lantas, bagaimana Kita Harus Menyikapinya?

Sugesti Pikiran-2 : Pandangan Orang Lain Itu Penting, Tidak Sih? Lantas, bagaimana Kita Harus Menyikapinya? - Sebelum memikirkan apakah penting tidaknya pandangan orang lain, saya ingin bertanya kepada kamu sebagai orang yang memandang sesuatu dari sudut pandangmu sendiri, jika kamu ingin membeli sesuatu, kamu lebih melihat isinya? Merk? Atau rasanya? 

Tentu setiap orang berbeda-beda memandang hal tersebut sesuai dengan pengetahuan seseorang akan produk tersebut, bagi kebanyakan orang jika ia belum pernah mencoba isi dan rasanya, biasanya banyak yang akan memilih merk nya. Benar, tidak?



Lantas, apakah pandangan orang lain itu penting?

Jawabannya penting dan tidak penting.

Pandangan orang lain bisa menjadi sangat penting jika ditujukan untuk menjual, entah menjual karya, menjual nama, ataupun menjual produk. Pandangan orang lain bisa menjamin hasil, semakin baik pandangan orang lain akan semakin baik hasilnya. Itulah sebabnya banyak orang memasang iklan agar dipandang, beberapa melakukan pencitraan, dan beberapa orang sering membangun personal branding untuk meningkatkan nama baiknya agar dipandang orang lain, itu semua demi tujuan agar bisa mendapatkan hasil yang baik. Jika pandangan orang lain memberikan hasil atau bisa memajukan diri kita itu artinya pandangan orang lain itu penting.

Lantas, dari sudut mana pandangan orang lain jadi tidak penting?

Pandangan orang lain bisa saja jadi tidak penting jika tujuannya hanya untuk dipandang keren orang lain, sebab jika tujuannya hanya untuk dipandang keren orang lain biasanya hanya memunculkan pikiran untuk senantiasa disanjung ataupun dipuji, hal ini bisa berdampak buruk untuk pikirannya sehingga bisa menyebabkan Overthinking.

Saya pernah melihat orang lain memaksakan sesuatu agar dipandang keren oleh orang lain, dia rela meminjam uang untuk membeli barang yang dipikirnya mungkin bisa meningkatkan pandangan orang lain. Nah, di sudut ini pandangan orang lain jadi sangat tidak penting, hanya merepotkan diri sendiri. Orang kalau sudah haus pujian maka akan susah untuk mendapatkan kepuasan, semakin dipuji akan semakin menjadi-jadi, hingga membuatnya overthinking jika tidak ada lagi yang memujinya sebab takut dipandang buruk.

Kau tidak perlu ingin dipandang oleh orang lain jika bertujuan hanya untuk dipuji orang lain, kau bisa kecewa nantinya, tidak semua orang akan selalu memujimu, mereka mempunyai urusan lain dibanding selalu memujimu. Jadilah apa adanya, lakukan sesuatu dengan maksimal, dengan cara ini kau bisa menjadi keren tanpa harus sibuk mencari perhatian.

Quotes :

"Pandangan orang lain bisa jadi penting jika tujuannya untuk menjual, ada manfaatnya. Tapi jika hanya bertujuan dipandang keren oleh orang lain, lantas merepotkan diri sendiri, pandangan orang lain sangatlah tidak penting, tidak perlu takut dipandang jelek oleh orang lain, akan selalu ada yang mengagumimu jika kamu menjadi diri sendiri dan selalu bergerak ke arah positif, walaupun mungkin terkesan diam."

.

#AiEnYu

Silahkan Masukkan Email anda Untuk Update Fakta Lainnya:

0 Response to "Sugesti Pikiran-2 : Pandangan Orang Lain Itu Penting, Tidak Sih? Lantas, bagaimana Kita Harus Menyikapinya?"

Post a Comment

Tolong Jangan Melakukan SPAM ya.
KOMENTARLAH SESUAI ARTIKEL DI ATAS :)

TERIMA KASIH
ADMIN
INDRA SAPUTRA