Pengertian Penyimpangan Sosial
Pengertian Penyimpangan Sosial - Selamat siang Sahabat Blogger Jemo Lintank Kali ini kita membahas tentang Pengertian penyimpangan Sosial.
Setiap hari media massa menyajikan berbagai
macam berita. Berita tersebut antara lain, tentang berbagai macam aktivitas
manusia yang oleh masyarakat dianggap sebagai penyimpangan terhadap nilai-nilai
dan norma-norma sosial yang berlaku, seperti pencurian, perampokan,
penganiayaan, pembunuhan dan pemerkosaan. Berita ini muncul hamper setiap hari
sehingga mendatangkan kegelisahan pada individu-individu atau kelompok-kelompok
tertentu dalam masyarakat. Kaum wanita khawatir peristiwa pencopetan dan
pemerkosaan akan terjadi pada dirinya. Kelompok orang tua khawatir anaknya
menjadi korban atau menjadi pelaku penyimpangan sosial.
James E. Van der Zanden mendefinisikan
penyimpangan sebagai perilaku yang oleh sejumlah besar orang dianggap sebagai
hal yang tercela dan di luar batas toleransi. Walaupun masyarakat berusaha agar
setiap anggotanya berperilaku sesuai harapan masyarakat, tetapi dalam setiap
masyarakat selalu dijumpai adanya anggota yang menyimpang. Misalnya, siswa SMU
yang pada jam sekolah tidak berada di kelas mengikuti pelajaran, tetapi malah
lainnya, para pelajar yang diharapkan saling bersahabat karena memiliki
kewajiban dan kondisi yang kurang lebih sama, ternyata melakukan perkelahian
antara sesamanya. Perilaku menyimpang dapat diartikan sebagai setiap perilaku
yang tidak berhasil menyesuaikan diri dengan kehendak-kehendak masyarakat atau
kelompok tertentu dalam masyarakat. Dengan kata lain, perilaku yang menyimpang
adalah perbuatan yang mengabaikan norma, yang terjadi apabila seseorang atau
kelompok orang tidak mematuhi patokan-patokan yang berlaku di dalam masyarakat.
Nilai-nilai dan norma-norma di dalam
masyrakat merupakan ukuran bagi menyimpang atau tidaknya suatu tindakan.
Artinya, suatu tindakan yang pantas dan dapat diterima dalam situasi dan daerah
tertentu, bisa saja tidak patut diterapkan dalam suasana dan daerah lain.
Misalnya, menggunakan pakaian minim ketika
berenang di kolam merupakan perbuatan pantas dan dapat diterima, tetapi kalau
pakaian minim tersebut dikenakan untuk datang kesekolah akan dianggap tidak
patut dan akan mendapatkan sanksi.
Berciuman denga pacar di tempat umum. Bila
dilakukan di Negara-negara barat merupakan perbuatan yang bisa diterima. Akan
tetapi, di Indonesia, apalagi di daerah-daerah tertentu akan dianggap sebagai
pelanggaran terhadap norma-norma kesusialaan.
Perhatikan lingkungan anda masng-masing,
carilah contoh-contoh lain yang termasuk perilaku menyimpang. Kemukakan pula
norma sosial apa yang dilanggar oleh perilaku menyimpang itu.
Robert M.Z Lawang mendefinisikan perilaku
menyimpang sebagai semua tindakan yang menyimpang dari norma-norma yang berlaku
dalam suatu system sosial, dan menimbulkan usaha dari merekea yang berwenang
dalam system itu untuk memperbaiki perilaku yang menyimpang.
Menurut jenisnya terdapat dua kategori
perilaku menyimpang, yaitu penyimpangan primer dan penyimpangan sekunder.
Penyimpangan primer yaitu perilaku menyimpang yang pertama kali dilakukan
seseorang. Penyimpangan sekunder yaitu perilaku menyimpang yang merupakan
pengulangan dari penyimpangan sebelumnya.
Tag : Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial,Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial Pengertian Penyimpangan Sosial
Tag : Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial,Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial, Pengertian Penyimpangan Sosial Pengertian Penyimpangan Sosial
0 Response to "Pengertian Penyimpangan Sosial"
Post a Comment
Tolong Jangan Melakukan SPAM ya.
KOMENTARLAH SESUAI ARTIKEL DI ATAS :)
TERIMA KASIH
ADMIN
INDRA SAPUTRA