Postingan Terunggul Hari Ini

4 Pilihan Dalam Berkehidupan

4 pilihan dalam berkehidupan : Ada 4 Pilihan dalam berkehidupan, kamu bisa pilih salah satunya, atau lebih dari itu : 1. Dengan kedudukan Ja...

keunikan, tempat wisata, dan mitos di palembang



Dibelah Sungai Musi, Palembang di Sumatera Selatan adalah destinasi wisata utama di Sumatera. Jembatan Ampera dan pempek hanya secuil dari pesona kota ini, masih banyak tempat keren lain.

Sejarah peradaban di Palembang menggurat panjang sejak Kerajaan Sriwijaya dan menjadikan kota ini kaya dengan aneka ragam jenis wisata yang dicari wisatawan, dari wisata sejarah, kuliner, belajar, religi, sampai wisata alam.

Seperti banyak juga kota-kota di Asia yang dibelah sungai besar, Palembang ikut berjuluk Venesia dari Timur.
Jembatan Ampera yang begitu ikonik dan pempek, makanan paling tersohor dari Palembang, adalah magnet para wisatawan.



Legenda cinta tragis Putri Raja Palembang, Siti Fatimah dan Pangeran Tiongkok, Tan Bun Ann di Pulau Kemaro sudah tersohor.
Banyak traveler yang penasaran dan ingin melihat langsung makam keduanya. Ada pula pohon cinta yang juga memikat perhatian wisatawan. Banyak traveler yang mengabadikan namanya sendiri bersama pasangannya di pohon cinta. Mereka tertarik dengan mitos tentang keabadian cinta di pohon tersebut.

Selain itu, Pulau Kemaro juga menjadi salah satu tempat yang dituju oleh masyarakat Tionghoa saat perayaan Imlek dan Cap Go Meh. Saat berkunjung ke pulau ini, Anda akan menemukan sebuah kelenteng dan pagoda.

Berlokasi di kawasan 19 Ilir, terdapat Masjid Agung Sultan Badaruddin I. Masjid ini memiliki gaya bangunan khas China, Indonesia dan Eropa. Menara masjid yang menjulang tinggi dan nyentrik juga menarik perhatian wisatawan. 

masjid agung palembang


Menara setinggi 30 m dengan diameter 3 m ini, berada di bagian kiri masjid.
Ujung menaranya berbentuk melengkung, mirip ujung menara sebuah kelenteng. Bahkan atap masjid ini juga kental dengan nuansa China.

Tak sekadar untuk beribadah, traveler bisa naik ke atas menara masjid ini. Sebelum naik, Anda terlebih dulu meminta izin pada pengurus masjid. Nah, dari atas menara Masjid Agung Palembang, pelancong bisa melihat keindahan Kota Palembang dari ketinggian.

Silahkan Masukkan Email anda Untuk Update Fakta Lainnya:

0 Response to "keunikan, tempat wisata, dan mitos di palembang"

Post a Comment

Tolong Jangan Melakukan SPAM ya.
KOMENTARLAH SESUAI ARTIKEL DI ATAS :)

TERIMA KASIH
ADMIN
INDRA SAPUTRA